
Setibanya di jogjakarta Minuk diajak jalan-jalan ke Candi Prambanan, Ke Pantai Selatan, dan ke Malioboro. Minuk senang sekali,. Tak terasa sudah tiga minggu Minuk menemani kakek neneknya di Jogja, Orang tua minuk pun mengajak minuk pulang ke jambi karena mereka harus bekerja.
Mereka mengendarai sebuah mobil bus Handoyo. Ditengah perjalanan Bus biasa berhanti bila sudah waktunya makan. Ibu Minuk tak enak badan, Jadi Minuk ke rumah makan bersama ayahnya. Minuk lapar sekali, dia makan dengan lahap tanpa sadar ayahnya kembali ke Bus untuk mengambil uang.
Ketika menyadari ayahnya tak ada, Minuk terkejut dan langsung menyusul ayahnya kedalam Bus. Tiba-tiba didalam Bus itu tidak ada penumpang satupun,hanya ada seorang laki-laki yang sedang menyapu. Lelaki itu bertanya pada Minuk “Cari Siapa Dek”,?. Minuk yang masih lugu langsung menangis karena kehilangan orang tuanya.
Beruntung orang tua Minuk menemukannya, rupanya Minuk SALAH MASUK BUS,,,, Bus yang ditumpanginya itu rupanya sama persis dengan Bus yang kosong itu... Waduh-waduh,, untung saja Bus itu belum melaju,, kalau tidak Minuk sudah jadi gembel.. Hehehehe.
Penulis
Sri Lestari